Rumahme.com – Model Rumah minimalis 1 lantai adalah model rumah yang tengah diminati masyarakat sekarang ini. Khususnya bagi mereka yang baru ingin memiiki rumah idaman. Model rumah minimalis, banyak ditemkan di berbagai tempat mulai dari perkotaan hingga perdesaan. Rumah yang dibuat pada lahan minimalis ini sangat menarik karena dibangun dengan struktur dan desain yang modern. Sampai dengan saat ini, mendapatkan inspirasi dan ide untuk membangun rumah minimalis dengan model satu lantai tidaklah sulit. Sebab di internet sendiri, sudah banyak model rumah minimalis berlantai 1 yang bisa dijadikan sebagai inspirasi Anda. Ada situs yang menyediakan gambar rumah secara gratis, namun adapula yang harus berbayar. Biasanya jika berbayar, maka gambar rumah tersebut dibuat oleh jasa arsitektur yang memang menjual kemampuan dan keahliannya.
Model Rumah minimalis 1 lantai biasanya mengoptimalkan luas lahan dengan hanya beberapa ruangan saja. Ruangan dalam rumah minimalis diantaranya adalah 2 kamar tidur, ruang makan, dapur, ruang tengah, ruang tamu dan teras. Jika bisa mendesainnya, Anda juga bisa menambahkan 1 kamar lagi dan gudang untuk meletakkan berbagai perabotan yang sudah tidak dipakai. Biasanya, pemilik rumah minimalis yang merasa kurang dengan ruangan yang ada akan membangun lantai dua agar semakin banyak ruangan yang bisa dipakai. Tapi jika hanya dihuni oleh dua, tiga atau empat orang, maka rumah 1 lantai tentu sudah lebih dari cukup.
Sebenarnya konsep rumah minimalis muncul sebagai bentuk efisiensi dari penggunaan bahan bangunan dan luas lahan. Karena pada konsep rumah biasanya, penggunaan lahan dan bahan bangunan sangatlah berlebihan bahkan mubazir. Namun sekarang ini, rumah minimalis justru menjadi primadona di kalangan masyarakat. Sebab meskipun harganya murah, rumah minimalis sekarang ini didesain dengan model yang modern dan bangunan yang kokoh. Tentu saja untuk bisa menarik perhatian konsumen, para desainer atau developer rumah memiliki tantangan tersendiri dalam mendesain dan merancang rumah minimalis. Sekarang ini, ada banyak model-model Rumah minimalis 1 lantai baru yang disediakan oleh para desainer rumah yang akan membuat Anda merasa nyaman dengan tempat hunian minimalis tersebut.